Home » » Lebih Dari 2 Bulan Ratusan Warga Kelurahan Saruni Sulit Dapat Air Bersih

Lebih Dari 2 Bulan Ratusan Warga Kelurahan Saruni Sulit Dapat Air Bersih

Written By Seputar Lebak on Sabtu, 22 Oktober 2011 | 07.24



PANDEGLANG, (SL) - Sebanyak 900 kepala keluarga (KK) di Kampung Kuranten, Cipacung Nyomplong dan Cipacung II Kelurahan Saruni, Kecamatan Majasari sejak dua bulan lalu kesulitan mendapatkan air bersih, warga sulit mendapatkan air bersih karena memasuki musim kemarau panjang. Lurah Saruni, Darsa kemudian mengambil langkah antisipatif dengan mengajukan proposal permintaan air bersih dari Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Pandeglang melalui intruksi Bupati Kabupaten Pandeglang, Erwan Kurtubi.
"Saya ajukan proposal kepada Bupati Pandeglang untuk segera mengirim air bersih ke tiga kampung di Kelurahan Saruni karena sejak dua bulan lalu warga sangat sulit mendapatkan air bersih dan Alhamdulillah sudah 2 minggu air selalu dikirim oleh PDAM. Setiap hari PDAM Pandeglang mengirim 5 tangki air bersih yang per tangki berisi 4.000 liter," ujarnya, Senin (17/10) kepada Seputar Lebak.
Kedatangan mobil tangki air dari PDAM Pandeglang di ketiga kampung tersebut sudah disambut warga dengan antrean derijen dan ember untuk menampung pembagian air bersih, warga tidak dibatasi untuk mengambil pembagian air bersih yang diberikan secara gratis.

"Setiap turun air saya selalu kawal agar pembagian air dapat berjalan dengan tertib dan lancar, Alhamdulillah setiap pembagian air bersih warga selalu tertib. Saya sangat berterimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Pandeglang atas bantuan air bersih," kata Darsa.
"Saya senang sekali dengan adanya pembagian air bersih secara gratis, namun bila belum ada pembagian air dari PDAM Pandeglang warga disini harus bejalan sekitar 5 kilometer untuk mendapatkan air. Namun kadang ada juga warga yang tidak kebagian air bersih karena pembagiannya terbatas," kata Inik (38) warga Kampung Cipacung Nyomplong yang ikut antre pembagian air bersih.(Arie)

0 komentar: