Home »
jembatan gantung
,
news in lebak
» Warga Ciadadap Kecamatan Maja harapkan penuntasan pengerjaan Jembatan Gantung
Warga Ciadadap Kecamatan Maja harapkan penuntasan pengerjaan Jembatan Gantung
Written By Seputar Lebak on Rabu, 13 Juli 2011 | 08.11
RANGKASBITUNG, (SL) – Proyek pembangunan jembatan gantung yang menghubungkan Kampung Cidadap Desa Cibeureum dan Kampung Pasir Kembang Desa Pasir Kembang Kecamatan Maja, Lebak, Banten sudah hampir dua bulan ini ditinggalkan pengerjaannya. Karena proses pengerjaan jembatan gantung yang tak kunjung selesai,maka dengan terpaksa warga kedua desa menggunakan jembatan gantung lama yang kondisinya sudah tidak layak untuk dilalui.
Dengan kondisi jembatan gantung yang rusak parah, sebenarnya warga merasa khawatir akan keselamatan mereka saat melalui jembatan gantung tersebut. “Pengerjaan jembatan gantung ini sudah dua bulan tidak dikerjakan, kadang-kadang saya muter ke jembatan di Kampung Juhut yang berjarak 8 Km untuk menuju Desa Cibeureum karena tidak berani melalui jembatan yang rusak ini” ujar Jaya (40) warga Kampung Pasir Kembang, Rabu (13/07).
Kondisi jembatan yang tidak layak ini sangat membahayakan warga yang melintas karena bambu penopang jembatan sudah mulai rapuh dan tak sedikit warga yang terjatuh saat melewatinya. “Saya juga pernah jatuh saat lewat jembatan gantung ini, tapi untung tidak parah” tambah Jaya (40).
Lia, seorang bocah Sekolah Dasar di Desa Cibeureum, Maja juga mengatakan, dirinya setiap hari melewati jembatan gantung untuk berangkat dan pulang ke sekolah. “Sebenarnya saya takut lewat jembatan gantung ini tapi mau bagaimana lagi, karena hanya jembatan ini yang dapat dilalui untuk menghubungkan rumah dan sekolah saya” ungkapnya kepada wartawan, sambil berjalan di jembatan gantung dengan hati-hati. (ari)
0 komentar:
Posting Komentar