Home » » Ratusan Pengendara Becak Antri Zakat di Kantor SATPOL PP Lebak

Ratusan Pengendara Becak Antri Zakat di Kantor SATPOL PP Lebak

Written By Seputar Lebak on Rabu, 24 Agustus 2011 | 02.56


RANGKASBITUNG, (Seputar Lebak) - Ratusan pengendara becak yang biasa beroperasi di seputaran Kota Rangkasbitung, Rabu (24/8) pagi, mendatangi kantor SATPOL PP Lebak, Banten untuk menerima zakar dari Badan Amil Zakat Daerah (BAZDA) Lebak yang dibagikan secara langsung di kantor SATPOL PP Lebak.

Dalam pembagian zakat kali ini disiapkan sebanyak 1000 kupon yang kemudian ditukar oleh pengendara becak, namun setelah dilakukan pendataan selama tiga hari tercatat sebanyak 647 kupon yang sudah disalurkan. "Ini amanat dari BAZDA Lebak, dalam hal ini Ketua BAZDA Lebak memanggil kami untuk menyampaikan zakat kepada abang becak agar dalam pembagiannya tepat sasaran" ujar KASATPOL PP Lebak Deddy Supratnawijaya atau biasa disapa Deddy Baduy, kemarin dikantornya.
Deddy Baduy menambahkan, bahwa dalam pembagian zakat kali ini terdapat beberapa pengendara becak yang tidak mendapat penyaluran zakat, karena hasil pendataan tersebut memang ada beberapa pengendara becak tidak terdata. "Yang tidak kebagian kupon itu masalah teknis, karena pada saat pendataan selama tiga hari oleh anggota SATPOL PP Lebak mungkin saja abang becak sedang narik atau tidak narik, tapi bagi mereka yang tidak terdata silahkan datang ke kantor SATPOL PP untuk diakomodir dan dimasukan ke daftar penerima zakat" tegasnya kepada para wartawan.

Sementara itu Tono seorang pengendara becak yang biasa mangkal di depan RSUD Adji Darmo Rangkasbitung mengatakan, dirinya cukup merasa bahagia dengan pembagian zakat yang dilakukan oleh SATPOL PP Lebak. "Syukur Alhamdulillah saya mendapatkan zakat dan uangnya bisa buat Lebaran" ujarnya dengan penuh senyum. (ari)

0 komentar: